Kamis, 20 Januari 2011
Cantona Menjadi Pelatih New York Cosmos
London - Setelah sekian lama, akhirnya Legenda hidup Manchester United, Eric Cantona kembali membuat kejutan dengan kembali menjadi Manajer Sepak Bola New York Cosmos.
Dia mengatakan, "Ini suatu kehormatan dengan bisa bergabung bersama klub terkenal New York Cosmos. Ini adalah tugas besar dan mengagumkan," sebagaimana dikutip dari laman The Sun.
"Cosmos sangat kuat, indah, dengan tradisi yang kuat seperti perpaduan antara sepakbola dan seni."
Cantona berjanji akan mengulang kejayaan klub itu yaitu lima kali menjadi juara dan menyulapnya menjadi salah satu klub terbaik di dunia.
"Aku akan melakukan segala sesuatu untuk merebut kembali posisi nomor wahid di Amerika Serikat, dan kemudian kami akan menjadi salah satu klub terbaik di dunia."
Cantona akan diperkenalkan secara resmi oleh direktur Cosmos Paul Kemsley, mantan wakil ketua Tottenham Hotspur yang flamboyan.
Cosmos berencana akan mengulang kejayaannya pada 2013.
Kemsley mengatakan "Tiga tahun lalu, saya memiliki gagasan untuk menghidupkan kembali The New York Cosmos dan saya tidak pernah bermimpi untuk menarik ikon seperti Eric Cantona.
"Ini adalah sensasi pribadi saya, karena dia adalah salah satu pahlawan saya, dan itu untuk akan menjadi daya tarik global bagi kekuatan The New York Cosmos."
Klub itu bangkrut pada 1985 setelah runtuhnya North American Soccer League tetapi Kemsley telah membeli nama dan hak klub senilai $ 2 juta. Cantona adalah pembeliannya terbarunya diantara staf bertabur bintang lainnya.
Pele sebagai Presiden klub, mantan manager David Beckham Terry Byrne sebagai wakil ketua dan mantan wakil ketua eksekutif Liverpool Rick Parry sebagai kepala direktur.
Pemain bintang AS Cobi Jones telah membelot dari LA Galaxy untuk menjadi direktur olahraga.
Ada spekulasi bahwa teman main Beckham itu akan diumumkan segera. Kontraknya di LA akan habis pada Juli 2012, membuatnya bebas untuk bergabung dengan Cosmos.
sumber: antara
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan Saran dan Kritik anda. .